Cimerak

Cimerak merupakan salah satu kecamatan yang terletak di ujung selatan Kabupaten Pangandaran. Kecamatan Cimerak berbatasan dengan Samudera Hindia di bagian timur dan selatan, berbatasan dengan Kecamatan Cijulang dan Cigugur di bagian utara serta berbatasan dengan Kabupaten Tasikmalaya di bagian barat. Berjarak ± 45 km dari Kecamatan Pangandaran, Kecamatan Cimerak dapat ditempuh ± 1 jam dengan kendaraan bermotor.

Nama Cimerak selain digunakan sebagai nama kecamatan, juga menjadi nama sebuah desa. Konon menurut cerita, nama Cimerak berasal dari nama seekor burung Merak yang selalu hinggap di pohon beringin di belakang kantor desa yang dibawahnya terdapat sebuah mata air yang hingga kini masih terus mengalir dan dijadikan sumber air minum bagi masyarakat setempat.

Cimerak memiliki daya tarik wisata yang menakjubkan diantaranya adalah Pantai Madasari sebuah pantai dengan panorama yang sangat indah dan eksotis yang terletak di Desa Masawah dan Curug Cigayor berlokasi di Desa Limusgede.

Selain itu terdapat pula arena pacuan kuda yang letaknya di pinggir pantai. Arena yang pernah digunakan sebagai venue perlombaan pacuan kuda pada PON Jabar XIX 2016 ini menjadi daya tarik tersendiri karena memiliki view langsung menghadap ke Samudera Hindia.



Kami Siap Membantu WISATAWAN

Apabila ada kesulitan segera hubungi kami,
Siap melayani dengan sepenuh hati.